METRO24JAM, BINJAI – Kodam I/BB melalui Kodim 0203/LKT, menggelar vaksinasi Covid-19 bagi warga Kota Binjai, di Gedung Olahraga (GOR) Jalan Jambi, Kelurahan Rambung Barat, Kecamatan Binjai Selatan, Sabtu (9/10/21). Kegiatan ini untuk memeriahkan HUT TNI ke-76 yang jatuh pada 5 Oktober 2021 lalu. Saat ini Kota Binjai masuk dalam level-3 penyebaran virus Covid-19.
“Kegiatan ini mensukseskan program pemerintah dalam mewujudkan herd imunity dengan cara memberikan vaksinasi Covid-19 bagi seluruh warga Indonesia,” ujar Komandan Kodim 0203/LKT, Letkol (Inf) Wisnu Joko Saputro didampingi berapa perwira TNI, Sabtu (9/10/21).
Menurut dia, selain mencapai herd imunity, salah satu indikator untuk penurunan level penyebaran Covid-19 suatu daerah adalah jumlah warga yang sudah tervaksin. Untuk itulah DUAJA menggelar serbuan vaksin.
Ditanya jumlah dosis vaksin yang disiapkan serta vaksinasi jenis apa yang digunakan, Letkol (Inf) Wisnu, menjawab, “1.000 dosis vaksin Sinovac.” Ia mengatakan dalam kegiatan itu pihaknya melibatkan Polres Binjai, Batalyon Infanteri 8 Marinir Pangkalan Berandan, serta Pemerintah Kota Binjai. Sedang tenaga kesehatan berasal dari 8 tim Kesrem, Langkat, Polres Binjai, Pemko Binjai, serta Batalyon 8 Marinir Pangkalan Berandan.
Komandan Batalyon Infanteri 8 Marinir Pangkalan Berandan, Letkol Marinir Farick, M. Tr. Opsla, yang hadir dalam acara ini menegaskan, kegiatan tersebut adalah hasil sinergi antara TNI dan Polri yang terdiri dari berbagai macam kesatuan, seperti Kodim 0203/LKT, Polres Binjai, Yonif 8 Marinir. “Semua kita bersatu guna mensukseskan program pemerintah, menciptakan herd imunity,” tuturnya.
Letkol (Mar) Farick menambahkan, seminggu lalu pihaknya juga memvaksin para nelayan di Pangkalan Brandan dan masyarakat di Perlis. Vaksinasi di GOR Binjai menjadi spesial karena digelar oleh DUAJA, artinya dua ribu dua saja.
“Dandim 0203/LKT merupakan Alumni Akmil tahun 2002, Kapolres Binjai Alumni Akpol 2002, serta Danyonif 8 Marinir alumni Angkatan Laut tahun 2002. Kami di sini tergabung dalam satu paguyuban yang sama, yaitu Darat, Laut, Udara dan Kepolisian jadi organisasi kami, DUAJA,” ungkap Dandim 0203/LKT, Danyonif 8 Marinir Pangkalan Berandan, dan Kapolres Binjai secara bersama sama, sembari mengucapkan Dirgahayu TNI ke-76 !!!
Kapolres Binjai AKBP Ferio Sano Ginting, mengapresiasi kegiatan yang digelar Kodam l/BB melalui Kodim 0203/LKT. “Untuk mengatasi pandemi, kita tidak bisa bekerja sendiri. TNI-Polri dan masyarakat harus bersama sama mengatasi pandemi Covid-19 ini,” ungkapnya. Ia menghimbau masyarakat tetap disiplin Prokes dalam kehidupan sehari hari meski sudah menerima vaksinasi.
Serbuan vaksinasi Kodam l/BB yang diperuntukkan bagi warga Kota Binjai dan sekitarnya di wilayah Kodim 0203/LKT ini pun diapresiasi oleh para peserta.
Salah satunya adalah Via Fani Syahputri (18). Warga Binjai Utara ini mengaku, dirinya ikut menjadi peserta dalam kegiatan ini karena ingin meningkatkan imun tubuh serta ikut mensukseskan anjuran pemerintah.
“Terima kasih kepada pihak penyelenggara. Ini merupakan yang pertama saya mengikuti vaksin. Semoga kita segera terbebas dari Pandemi Covid-19,” harap wanita berhijab ini.
Pantauan awak media di lokasi, pelaksanaan vaksinasi yang digelar di GOR Binjai ini berjalan tertib serta menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes). (hin/j)